Cara Menyegarkan Otak dengan Pemenuhan Gizi yang Tepat

Cara menyegarkan otak yang lelah, cara menyegarkan otak refreshing, cara menyegarkan otak sebelum belajar, cara untuk menyegarkan otak, tips cara menyegarkan otak, cara alami menyegarkan otak, cara menyegarkan otak yang banyak pikiran, cara menyegarkan otak kembali, cara menyegarkan otak.

Kejenuhan, cape, stress, kehilangan mood yang dialami seseorang bisa mempengaruhi kinerja dari otak dalam berpikir. Jenuh melakukan aktivitas yang sama setiap hari dapat menimbulkan kebosanan dan menurunkan konsentrasi. Apalagi bagi orang dewasa tingkat kesetressannya jauh lebih tinggi, stress karna pekerjaan, sosial, keluarga, ekonomi dan lain-lain. Selain orang dewasa, anak-anak pun bisa mengalaminya, misalnya jenuh karna terlalu fokus belajar tanpa jeda istirahat yang cukup.


Mengambil waktu istirahat yang berkualitas adalah suatu hal yang sangat penting. Tak hanya untuk mendapatkan ketenangan tapi juga bermanfaat bagi tubuh secara menyeluruh termasuk otak.


Secara ilmiah diketahui bahwa otak secara efektif bisa fokus dan konsentrasi selama 25 menit, setelah itu ia mulai kehilangan konsentrasi. Kelelahan yang dialami ini sama bahayanya dengan kelelahan fisik.


Cara Menyegarkan Otak dengan Pemenuhan Gizi yang Tepat


Lalu bagaimana cara untuk merefresh kembali otak. Cara-cara seperti mendengarkan musik, olahraga, tertawa, tidur yang cukup, pijat dan lain-lain mungkin sudah sering kita dengar, dan sudah sering disharekan di artikel-artikel lain. Tapi tahukah Anda kebutuhan GIZI juga berpengaruh terhadap kinerja intelektual otak seseorang. Seperti dalam buku “Rahasia Kecerdasan Anak” Karya tulisan dari Mohamad Harli, Sarjana Gizi


Menurut Dr. Patrick Holford, ahli gizi, psikolog dan Direktur Institute of Optimum Nutrition, Inggris, meskipun otak adalah organ tubuh yang sangat canggih, struktur dan mekanisme kerjanya, vitalitas, dan kesegarannya sangat tergantung pada masukan zat gizi dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari


Upaya yang dilakukan dari aspek gizi untuk meningkatkan kinerja intelektual otak menurut Mohamad Harli yaitu :

  • Batasi konsumsi gula (maks. enam sendok teh), garam (maks. lima gram), dan lemak (dibawah 25 persen total energi) sehari
  • Tinggalkan kebiasaan minum alkohol, merokok, dan mengkonsumsi obat-obatan psikotropika. Batasi konsumsi kafein yang terdapat dalam minuman seperti kopi
  • Konsumsilah beragam jenis bahan pangan dan variasikan menu sehari-hari, dengan pedoman empat sehat lima sempurna atau gizi berimbang
  • Konsumsilah buah-buahan (minimal 150 g), sayuran berwarna (minimal 300 g), dan tempe (minimal 100 g) dalam jumlah yang cukup setiap hari. Sebab semua itu merupakan sumber vitamin, mineral, dan zat gizi vital lainnya yang diperlukan oleh sel-sel otak
  • Biasakan sarapan pagi dengan makanan sumber karbohidrat kompleks, protein, dan vitamin, misalnya, nasi secukupnya, sepotong tempe, sebutir telor ceplok, sebuah pisang atau apel, dan segelas susu atau teh, sudah cukup memadai untuk persedian energi otak sampai makan siang
  • Berusaha menghindari paparan radiasi sinar matahari, ozon, asap kendaraan, dan asap rokok, serta zat beracun yang mencemari lingkungan

Terima kasih telah membaca artikel tentang Cara Menyegarkan Otak dengan Pemenuhan Gizi yang Tepat, semoga bermafaat.

Postingan Terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Menyegarkan Otak dengan Pemenuhan Gizi yang Tepat"

Post a Comment